PA Sungailiat Ikuti Kegiatan Bimbingan Teknis Oleh Hakim Agung Kamar Agama Mahkamah Agung RI
Sungailiat | pa-sungailiat.go.id
Jumat, 17 Juni 2022 pukul 8.30 WIB s.d. selesai bertempat di ruang Media Center Pengadilan Agama Sungailiat diadakan kegiatan bimbingan teknis peningkatan kompetensi tenaga teknis di lingkungan Peradilan Agama secara online/daring via zoom dengan tema “Temuan Problematika Penerapan Hukum Acara dalam Berkas Kasasi dan Peninjauan Kembali”.
Bimbingan teknis tersebut diikuti oleh Ketua, Hakim, Panitera, Panitera Muda dan Staff Kepaniteraan Pengadilan Agama Sungailiat. Kegiatan tersebut dibuka oleh Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H. selaku Direktur Jendral Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung Republik Indonesia kemudian dilanjutkan dengan diskusi kasus posisi bersama narasumber Dr. H. Purwosusilo, S.H., M.H. Hakim Agung Kamar Agama Mahkamah Agung Republik Indonesia.
Peserta bimbingan teknis terdiri dari seluruh Pengadilan Agama di Indonesia dipersilahkan berperan aktif untuk menjawab kasus posisi yang diberikan oleh narasumber. Kegiatan ini diadakan dengan tujuan meningkatkan kualitas dan kapasitas tenaga teknis di lingkungan Peradilan Agama dalam permasalahan teknis yudisial. (R.P)